Sempat Gugup dan Tak Enak Perut, Simona Halep Juarai Wimbledon
menjadi juara nomor tunggal putri Wimbledon 2019, Sabtu (13/7/2019). Petenis Romania tersebut memenangi Wimbledon pertamanya setelah mengalahkan petenis Amerika Serikat, Serena Williams. Pada laga final di Centre Court, Halep menang straight set 6-2, 6-2 dalam pertandingan selama 56 menit. Baca juga: Kalahkan Nadal, Federer Tantang Djokovic di Final Wimbledon 2019 Bagi Halep, ini gelar grand slam keduanya sepanjang karier. Mantan petenis nomor satu dunia berusia 27 tahun itu pertama kali meraih grand slam pada French Open 2018. "Ini merupakan pertandingan terbaik saya," kata Halep seusai pertandingan seperti dikutip dari BBC. "Saya sempat gugup, bahkan perut saya tidak enak sebelum masuk ke lapangan. Namun, saya mencoba konsentrasi dan melakukan yang terbaik," tuturnya. Kalah dari Halep, Serena Williams memberikan apresiasi kepada lawannya
Artikel ini telah tayang dengan judul "Sempat Gugup dan Tak Enak Perut, Simona Halep Juarai Wimbledon ", https://olahraga.kompas.com/read/2019/07/13/21284558/sempat-gugup-dan-tak-enak-perut-simona-halep-juarai-wimbledon.
Penulis : Jalu Wisnu Wirajati
Editor : Eris Eka Jaya
0 komentar:
Posting Komentar